Calzone Express Jogja Arif Setiawan, March 19, 2015April 27, 2020 Berkunjung ke Calzone Express ini saya tidaklah sendiri. Sambil naik motor keliling Jogja di sore hari, saya dan teman saya sebut saja Hugo akhirnya mendarat di salah satu tempat ngemil di Jogja ini. Lokasinya ada di Jl. Cendrawasih no.3, Demangan, Yogyakarta. Demangan sendiri merupakan salah satu kawasan gaul anak muda di Jogja, karena banyak sekali distro-distro yang ada di sini. Udah mirip kawasan Sultan Agung di Bandung. Karena dari namanya yang “Express” maka konsep yang ditawarkan juga cepat. Mulai dari waktu penyajian yang tidak lama (kalau sepi) dan tempatnya pun tidak terlalu besar. Hanya ada sekitar 6 meja makan di sini. Menu yang ditawarkan di Calzone Express ini juga sesuai dengan namanya, yaitu Calzone. Calzone itu seperti pizza tapi dilipat, jika pizza isinya kelihatan, maka calzone bentuknya jadi seperti pastel tapi gede. Harganya? Yang namanya di Jogja mah pasti bisa bikin kaget, haha. Yang kayak begini harganya flat Rp 15.000. Ya meskipun dari menunya ga ada yang kelihatan nyeleneh, standar seperti pizza-pizza biasanya. Ada 2 jenis calzone yang bisa dipesan, yaitu panggang dan goreng dengan beberapa pilihan isinya, seperti cheese tomato, cheesy cheese, smoked beef, chicken teriyaki, chicken barbeque, beef barbeque, beef teriyaki, dll. Minumannya juga di bawah Rp 10.000 semua. Padahal bermacam-macam pilihan seperti ice tea, ice lemon tea, cola float, ice cappuccino, lime squash, dll. Harganya mirip-mirip, heheheu. Mantep kan? Paling enak berkunjung ke sini memang bareng temen, pesan 2 menu yang berbeda dan saling coba saja, karena cukup besar juga porsinya. Monggo kalau lagi di Jogja bisa mampir ke sini kalau mau menambah khazanah jajanannya. Selamat mencoba 😀 → 3338 readers Related Culinary Calzone ExpressCulinaryYogyakarta