Liburan ke Semarang? Jangan Lewatkan Wisata Terpopuler Berikut Ini Arif Setiawan, July 29, 2017April 20, 2020 Memasuki momen liburan, Semarang bisa menjadi destinasi wisata yang cocok untuk Anda kunjungi. Di kota ini, ada beragam jenis wisata yang akan memberikan warna tersendiri bagi liburan Anda. Sebut saja wisata sejarah, kuliner, serta wisata alam. Semua bisa Anda temukan di Semarang. Di samping itu, ada juga wisata malam yang sayang apabila Anda lewatkan, seperti beberapa destinasi berikut ini. Taman Tabanas Taman Tabanas Taman Tabanas yang berada di Bukit Gombel adalah lokasi yang tepat untuk menghabiskan malam di Semarang. Letaknya yang berada di ketinggian seakan menjadikan kawasan wisata ini sebagai gardu pandang untuk menyaksikan indahnya lanskap Kota Semarang yang penuh dengan gemerlap lampu-lampu perkotaan. Di sini, Anda bisa bersantai sambil menikmati minuman hangat dengan suasana yang romantis bersama orang-orang tersayang. Pondok Kopi Ungaran Berlokasi di kawasan pegunungan, Pondok Kopi Ungaran bisa menjadi tempat yang asyik untuk liburan Anda. Perpaduan antara hawa dingin pegunungan serta suasana yang tenang tentu akan memberikan pengalaman yang berkesan. Namun untuk pergi ke lokasi tersebut, Anda harus melewati deretan hutan pinus dengan jalanan berkelok dan tanjakan yang cukup curam. Setibanya di sana, semilir angin segar khas pegunungan serta pemandangan memukau di bawah tebing siap menyambut kedatangan Anda. Kota Lama Jika gemar berfoto, kawasan Kota Lama merupakan tempat yang wajib Anda datangi pada malam hari. Gedung-gedung yang megah peninggalan masa kolonial serta sorotan lampu di sekitarnya tentu bisa menjadi latar berfoto yang indah. Di sana, ada cukup banyak gedung dengan desain arsitektur unik yang mungkin tidak bisa Anda temukan di tempat lain. Jadi, jangan heran jika hasil foto-foto Anda di Kota Lama Semarang akan tampak seperti saat sedang berada di luar negeri. Taman KB Taman KB atau yang juga dikenal dengan sebutan Taman Menteri Supeno menghadirkan wisata malam yang seru. Di sana terdapat banyak lampion bunga dengan ukuran yang cukup besar dan berwarna-warni sehingga tampak begitu indah. Selain berfoto, Anda juga bisa mencoba wahana becak trendi atau Bendi, yang sudah dilengkapi dengan lampu-lampu hias, untuk berkeliling di kawasan sekitar taman. Pecinan Kawasan Pecinan sudah lama dikenal sebagai surganya kuliner di Semarang. Di sana, Anda dapat menemukan aneka jenis hidangan khas Tionghoa dan Nusantara dengan harga yang bersahabat. Sementara itu, lokasi yang paling ramai dikunjungi wisatawan adalah Pasar Semawis. Di setiap akhir pekan, akses jalan menuju pasar tersebut selalu ditutup. Jadi, Anda bisa berjalan-jalan santai menyusuri deretan pedagang untuk memilih menu makanan yang Anda sukai. Banjir Kanal Barat Banjir Kanal barat juga merupakan salah satu lokasi berfoto para wisatawan. Sebab, pada malam hari, lokasi tersebut tampil lebih cantik dengan lampu-lampu yang menghiasi jembatan. Di sisi samping sungai, Anda akan menemukan Taman Plered. Di sana, Anda bisa bersantai di bawah pepohonan yang berhias gemerlap lampu sambil menikmati indahnya pantulan cahaya dari sungai Banjil Kanal Barat. Itulah beberapa pilihan destinasi wisata malam yang bisa Anda kunjungi selama berlibur di Semarang. Sementara untuk lokasi menginap, Anda bisa mencarinya melalui situs www.airyrooms.com. Jika ingin lebih praktis, gunakan aplikasi Airy Rooms, yang bisa Anda unduh secara gratis di ponsel pintar. Sebagai jaringan hotel terbesar, Airy Rooms akan membantu Anda menemukan hotel di Semarang dengan tarif terjangkau. Anda akan dijamin memperoleh hotel dengan kamar ber-AC, TV, kamar mandi air panas, WiFi gratis, perlengkapan mandi, serta air minum gratis. Dengan demikian, Anda tidak perlu khawatir menghabiskan dana yang besar untuk biaya penginapan saat liburan ke Semarang. → 134 readers Related Indonesia Travel AdvertisementAiry RoomsBanjir Kanal BaratJawa TengahKota LamaPecinanPondok Kopi UngaranSemarangTaman KBTaman Tabanas
Wah bagus bagus juga tempatnya nih, kebetulan desember nanti mw ke semarang, thanks ya artikelnya Reply
terimakasih kak untuk artikelnyaa, boleh jadi daftar wisata buat didatangin nih kalo ke semarang Reply