Luang Prabang Night Market Arif Setiawan, June 25, 2017March 9, 2018 Luang Prabang Night Market merupakan sesuatu yang wajib dikunjungi atau sangat tidak boleh dilewatkan jika kalian ke Laos. Janganlah tergoda untuk membeli souvenir atau oleh-oleh di tempat/kota lain kecuali di night market ini, karena harganya jauh lebih murah dan pilihan barangnya juga lebih banyak. Tentunya jadi tidak terlalu khawatir jika ada teman yang nitip oleh-oleh dari sini. Berdasarkan pengalaman kami untuk jenis barang yang sama di Kota Vangvieng harganya relatif lebih mahal. Sisavangvong Road near Luang Prabang Royal Palace Night Market at Sisavangvong Road Night market ini buka setiap hari mulai jam 5 sore hingga 10 malam. Lokasinya terbentang sepanjang 1 km di Sisavangvong Road, jalan utama Kota Luang Prabang. Mirip-mirip pasar kaget di car free night gitulah. Barang-barang yang dijual merupakan hasil karya para perajin lokal berupa berbagai jenis hasil tekstil, keramik, barang antik, lukisan, kopi, teh, selimut, sepatu, perak, tas, lampu bambu dengan berbagai corak dan ukuran, bahkan rempah-rempah langka, dll. Yang sebagian besar adalah barang kerajinan hand made. Yang paling banyak tentunya kaos dan celana gombrang khas daerah Asia Tenggara yang (kebanyakan) ada gambar gajahnya. Untuk berbelanja di tempat seperti ini tentunya dibutuhkan keahlian berkomunikasi (karena kadang penjualnya tidak terlalu lancar berbahasa Inggris) dan keahlian tawar menawar yang lumayan. Jika beruntung kalian bisa dapat harga yang benar-benar murah. Berikut tips dari Kak Mira : Tawarlah dengan sadis, kurangi 75% dari harga asli. Cari lapak yang dijaga oleh anak kecil tanpa orang tuanya. Lalu tawar dengan intimidatif. Percayalah, lama-lama sang anak akan nyerah dan memberimu harga murah. *evilsmirk Habiskan Kip mu di sini, karena Kip bakal nggak ada harganya di luar Laos. Di sini memang banyak sekali anak-anak yang ikut dengan orang tuanya untuk berjualan dan lucunya kadang ada yang harus berjaga sendiri dan malah bisa ngasih harga lebih murah, hahaha. Jika kalian kelaparan karena lelah berkeliling night market yang lumayan panjang, di sekitarnya pun banyak yang menjual jajanan dan minuman atau restoran-restoran yang menyediakan Beerlao tentunya. → 197 readers Related Laos Travel LaosLuang PrabangNight MarketSisavangvong Road