Konsistensi Arif Setiawan, June 1, 2015April 28, 2020 Konsistensi. Satu kata , sarat makna, implementasinya tak semudah berkata. Kata ini juga yang sebenarnya selalu ada dalam hidup kita. Contohnya : (jika dalam Islam) Sholat 5 waktu, hal ini dibutuhkan.Menyelesaikan pekerjaan, hal ini dibutuhkan.Menyelesaikan project, hal ini dibutuhkan.Mengejar cita-cita, hal ini dibutuhkan.Menabung, hal ini dibutuhkan.Menulis, ngeblog dan semacamnya, pasti butuh konsistensi, ga kebayang gimana rasanya yang pekerjaannya sebagai penulis, ngisi blog aja rasanya susah buat konsisten, hehe.Nyari pasangan, juga hal ini dibutuhkan (lha ini malah bahas yang enggak-enggak).dan masih banyak lagi. Lha terus gimana caranya biar bisa menjadi seorang yang konsisten? Di jaman yang sudah adaptif dengan teknologi sekarang ini, sebenarnya sudah banyak sekali teknologi yang bisa dimanfaatkan untuk menjaga kita tetap konsisten. Paling sederhana ya mungkin pake aplikasi reminder. Di luar sana tentunya sudah banyak aplikasi semacam itu yang bisa digunakan sesuai kebutuhan. Baik yang ada di hp, laptop atau PC. Nah, buat kalian yang demen nulis atau ngeblog, bisa juga melatih konsistensi dengan ikutan campaign #NulisRandom2015. Latihan konsisten nulis tiap hari selama bulan Juni 2015. Siapa tau bisa keterusan sampe kapanpun. Siapa tau juga bisa nambah temen atau bahkan level networking yang lebih tinggi lagi. Ngebloglah dan lihatlah apa yang akan terjadi. – Unknown. → 203 readers Related Random LifeNulis Random 2015