Sate Blotongan Salatiga Sejak 1979 Arif Setiawan, March 27, 2021January 3, 2022 Blotongan merupakan daerah pusatnya sate kambing di Kota Salatiga. Di sepanjang jalan di daerah yang berbatasan dengan Ambarawa, Kabupaten Semarang ini bertebaran penjual sate yang enak. Tentu saja, sentra sate seperti ini tidak muncul secara tiba-tiba. Pasti terdapat pioneernya yang sudah melegenda. Ya, yang menjadi pioneer dibalik lahirnya sentra Sate Blotongan di sini adalah Sate Pak Masyudi. Warung sate ini sudah ada sejak tahun 1979 dan dikelola sendiri oleh si empunya warung, Masyudi, yang juga menjadi nama warungnya. Lokasinya di Jl. Fatmawati No.98, Blotongan, Kec. Sidorejo, Kota Salatiga. Jika dari arah Semarang ada di sebelah kanan jalan. Sate Blotongan Salatiga Pak Masyudi memulai bisnis sate ini dengan berjualan di tengah Kota Salatiga. Mulai dari jualan di pinggir jalan sebagai penjual sate kaki lima hingga sekarang sudah menjadi warung yang tak pernah sepi dan menjadi pusat peradaban sentra sate di Salatiga. Hampir semua warung sate yang ada di daerah ini adalah mantan pekerja di warung sate ini atau milik saudaranya. Mirip dengan Sate Pak Kurdi yang ada di sekitar Borobudur. Menu Sate Blotongan Menu utama di sini tentu saja sate kambing. Selain itu ada juga sate ayam, tongseng, sop iga, tengkleng, gule hingga nasi goreng. Sate Blotongan disajikan dengan hotplate Sate, tongseng, dan tengkleng di sini disajikan dalam hotplate untuk menjaga kehangatan daging kambing yang telah dibakar. Bumbunya begitu nendang di lidah. Ditambah dengan ramuan lalapan, bawang merah, irisan kol, dan irisan cabenya. Yang sedikit berbeda dengan sate di Jawa Tengah lainnya adalah kecapnya tidak dicampur langsung di satenya, sehingga kita bisa mengukur sendiri kadar manisnya. Defaultnya berasa gurih. Penyajiannya mirip dengan Sate Subali yang ada di Batang. Saya sendiri sudah dua kali berkunjung ke sini. Jika main ke Semarang atau kembali dari daerah Jabodetabek sebelum sampai ke Magelang dan sempat untuk lewat Salatiga pasti mampir ke sini, haha. Favorit saya tentu saja sate kambingnya. Dagingnya sangat empuk, gurih, tidak ada campuran lemaknya dan ga prengus. Sangat mantap jika dinikmati sambil beristirahat di sela-sela perjalanan panjang. Yang masih penasaran adalah cita rasa tengklengnya, yang katanya lebih manis. Untuk harganya sendiri termasuk lumayan. Satu porsi sate di sini sekitar Rp 50.000. Ada baiknya jika ingin ke sini jangan pas jam makan, karena pasti ramai. Tapi tenang saja karena parkirannya cukup luas dan disediakan juga banyak meja dan kursi di dalam warung yang bernuansa kayu khas Jawa Tengah . Jika beruntung, maka akan ada juga live music untuk menghibur pelanggan yang sedang berkunjung. Harga Harga satu porsi sate di warung ini sekitar Rp 50.000. Lokasi Jl. Fatmawati No.98, Blotongan, Kec. Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50715. Jam Buka Warung ini buka setiap hari dari jam 08.00 – 22.00 WIB. → 1348 readers Related #kulinersince Culinary Jawa TengahSalatigaSateSate Blotongan