Kawula Muda Informatika Arif Setiawan, February 10, 2014March 14, 2018 Pernahkah kalian wahai lulusan dan atau mahasiswa Informatika merasa baik secara sadar atau tidak sadar telah menjadi salah satu makhluk ciptaan yang super? haha. Mengapa super? Contohnya gini. Dianggap tau semua hal tentang komputer. Ini hal paling umum terjadi, terutama jika berada di lingkungan yang lumayan jarang pengguna komputernya. Pasti akan banyak yang bertanya dan minta tolong sama kita. Mulai dari hal seperti instalasi program, cara makenya, setting jaringan atau yang paling absurd hingga ngilangin virus dari komputer, heheu. Menciptakan suatu otomasi. Iyap, salah satu kemampuan khusus yang dimiliki anak informatika adalah membuat semacam mesin yang bisa menggantikan sebagian tugas manusia. Ya pastinya tidak asing dengan istilah seperti user, proses bisnis, requirement system, prototype, development, testing, dkk. Menjadi pembaca yang baik. Pernah denger istilah RTFM? Ya, kita dituntut untuk bisa mempelajari hal baru atau debug error dengan membaca kemudian mengimplementasikannya secara langsung. Read The Fucking Manual :)). Mungkin itu sebagian kecil tentang anak informatika. Punya pengalaman lain yang menarik juga? 😀 @ariffsetiawan → 153 readers Related Random CollegeInformatikaLifeWork